Friday, August 19, 2011

Optimus LU2300 Q2 Smartphone Android dengan QWERTY Keyboard



LG akhirnya mengganti nama sandi Optimus Note menjadi Optimus LU2300 Q2. Perangkat Android dengan keyboard QWERTY ini baru saja diumumkan oleh LG.

LG baru saja mengumumkan perangkat terbaru mereka yang berbasiskan Android dengan nama sandi Optimus LU2300 Q2. Perangkat ini sendiri sebelumnya memiliki nama sandi Optimus Note.

Dilansir GSMArena, dikutip CBN, penggantian nama ini tampaknya sengaja dilakukan oleh LG karena pesaing mereka, Samsung, telah menggunakan nama 'Note'.

Sesuai dengan namanya, LG Optimus LU2300 Q2 merupakan smartphone Android mid-level dengan konsep sliding dengan full QWERTY keyboard.

Selain full QWERTY keyboard, LG juga membenamkan layar berukuran 4 inci dengan resolusi WVGA IPS display, prosesor dual-core Tegra 2 berkecepatan 1.2GHz dari NVIDIA, kamera berkapasitas 5 megapiksel dibagian belakang, dan ditemani dengan kamera VGA pada bagian depan untuk kegiatan video call.

Perangkat ini sendiri memiliki ketebalan hanya 12.3mm dengan berat sekitar 147g. Menurut rencana, LG Optimus LU2300 Q2 akan diluncurkan di Korea Selatan minggu depan. Sementara harga dan ketersediaan untuk kawasan lainnya, LG belum memberikan konfirmasi lebih lanjut. (ydn)

Sumber: CBN


No comments:

Post a Comment

Simply copy and paste the appropriate HTML codes into your web page. If any visitors click this banner from your website or blog, your url backlink will automatically display in last references.

backlink jalanan